Kiambang, Inmas
(3/07/2015) 40 orang guru RA/madrasah, Kepala RA/madrasah serta Pengawas
Madrasah bersemangat dalam mengikuti
kegiatan seleksi yang dilaksanakan
di Wisma Bagindo Sicincin Kabupaten
Padang Pariaman. Kegiatan ini belangsung dari tanggal 3 s.d 4 Juli 2015, dengan melalui
berberapa tahap seleksi, mulai dari pengumpulan dokumen portopolio, test
tertulis, wawancara, serta presentse makalah inovatif. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari
ke-16-17 dan malam ke17 bulan ramdhan
1436 H, ini agar peserta lebih lebih serius dan konsentarasi dalam
mengikuti kegiatan. Karena moment tanggal 17 Ramdhan merupakan sebuah peristiwa
penting bagi umat Islam, yakni
diturunkannya Al-Qur,an.
H.
Yurdinal, selaku ketua panitia menjelaskan
seluruh peserta agar mengikuti tahapan
yang telah ditentukan yang merujuk pada
Juknis seleksi guru, kepala madrasah serta kepala madrasah berprestasi baik Tingkat Kab/Kota, Provinsi maupun
Nasional. jika proses kegiatan telah
selesai dilakukan dan dilaksanakan, maka tidak menunggu waktu terlalu lama,
maka panitia akan menyampaikan hasil penilaian yang telah dilakukan oleh dewan
juri, sehingga peserta yang termasuk
pada tiga (3) besar akan dilakukan
kunjungan kelapangan, yaitu ke madrasah dan rumah.
Selanjutnya,
H. Yurdinal selaku Ketua panitia
menyampaikan kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan seleksi guru,
kepala serta pengawas madrasah berprestasi/berdedikasi , mengajak
seluruh peserta agar mempersiapkan diri,
baik mental, kompetensi keprofesian, serta wawasan kependidikan dan isu-isu terkini dibidang pendidikan.
Posting Komentar